Gubernur Olly Siapkan Bonus Bagi Atlet Peraih Medali Emas Gubernur Olly Siapkan Bonus Bagi Atlet Peraih Medali Emas - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Gubernur Olly Siapkan Bonus Bagi Atlet Peraih Medali Emas

28 August 2018 | 09:11 WIB Last Updated 2020-01-27T16:05:13Z
Dok Indi/Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey

INDIMANADO.COM, SULUT - Bonus berupa uang tunai telah disiapkan Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE bagi para atlit asal daerah yang berhasil meraih medali emas di Asian Games 2018.

“Penghargaan akan diberikan bagi atlit kita asal Sulut berupa uang tunai,” kata Olly Dondokambey Gubernur di Kantor Gubernur, Senin (27/8/2018) sore.

Bahkan, Gubernur menyebutkan, bonus uang tunai mencapai ratusan juta rupiah, bila atlet asal daerah Nyiur Melambai Provinsi Sulut menyumbangkan medali emas bagi kontingen Indonesia di Asian Games yang kini sedang berlangsung.

“Nominalnya sementara dicek. Yang jelas, kalau dapat emas, penghargaannya itu minimal 100 juta,” ujarnya.

Akan tetapi, bonus uang tunai tersebut hanya berlaku bagi atlet peraih medali emas yang merupakan atau hasil binaan KONI Sulut.

(**)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close