MELKY PANGEMANAN: Mahfud MD dan Ahok Patut Dicontoh MELKY PANGEMANAN: Mahfud MD dan Ahok Patut Dicontoh - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

MELKY PANGEMANAN: Mahfud MD dan Ahok Patut Dicontoh

10 August 2018 | 16:25 WIB Last Updated 2020-01-27T16:05:29Z
Melky Pangemanan 

INDIMANADO.COM, SULUT - Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Utara Melky Pangemanan mengatakan bahwa sosok Mahfud MD patut dicontohi karena sikap kenegarawanannya.

"Pak Mahfud adalah teladan bagi generasi muda. Sosok negarawan yang mementingkan kepentingan publik daripada kepentingan diri sendiri. Beliau sama seperti pak Ahok. Rela mengorbankan dirinya. Keduanya patut dicontohi," kata Melky.

Sebelumnya diberitakan bahwa Mahfud MD menjadi kandidat terkuat Cawapres Jokowi. Bahkan Mahfud telah dipanggil untuk menyerahkan CV, menyiapkan baju putih dan telah menuju lokasi deklarasi.

Namun, akhirnya Jokowi memilih KH Ma'ruf Amin sebagai cawapresnya.

Mahfud MD sendiri mengaku kaget dengan keputusan Jokowi. Namun, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini mengaku tidak kecewa dengan keputusan tersebut. Menurutnya, dalam politik hal itu biasa dan yang paling penting ialah keselamatan negara.

"Menurut saya, itu biasa dalam politik. Itu tidak apa-apa, kita harus lebih utamakan keselamatan negara ini daripada sekadar nama Mahfud atau Ma'ruf Amin," ucap Mahfud.

(*/red)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close