INDIMANADO.COM, JAKARTA - Bupati Minahasa Tenggara (Mitra), James Sumendap SH mengikuti rapat pemantapan perayaan Natal Kerukunan Kawanua Minahasa Tenggara (KK-MITRA) di Jakarta, Kamis (10/1).
Disepakati agenda tahunan ini dilaksanakan 26 Januari nanti.
"Agar terlaksana dengan baik, panitia harus berkoordinasi dengan pimpinan," imbau Sumendap.
Sementara, Ketua KK-MITRA, Micky Watti mengucapkan terimakasih kepada Bupati yang telah mengambil waktu dalam rapat tersebut.
"Terima kasih buat Bupati James Sumendap, bersama Wabub Yoke legi dan Ketua DPRD Tafif Watuseke yang sudah hadir pada rapat pemantapan ini," ucap Micky.
Pada kesempatan yang sama pula, Ketua panitia perayaan Natal, Nancy Munaiseche, mengundang Bupati dan jajaran Pemerintahan Kabupaten Mitra.
"Kami mengundang Bapak Bupati, Wabub, dan Ketua DPRD, agar dapat menghadiri kegiatan yang akan di laksanakan 26 januari nanti," kata Nancy.
(Bill)