RSUP Ratatotok Buyat Pertama di Sulut Terima Sertifikat SNARS Edisi 1 RSUP Ratatotok Buyat Pertama di Sulut Terima Sertifikat SNARS Edisi 1 - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

RSUP Ratatotok Buyat Pertama di Sulut Terima Sertifikat SNARS Edisi 1

14 March 2019 | 19:29 WIB Last Updated 2019-03-14T17:29:53Z


INDIMANADO.COM, RATATOTOK - Direktur RSUP Ratatotok Buyat Dr Femi Langi MKes resmi menerima sertifikat SNARS edisi 1 langsung dari Direktur Jenderal Pelayanan Kesehatan (Dirjen Yankes) Kementerian Kesehatan RI dr Bambang Wibowo SpOG MARS.

Dirjen Yankes Kemenkes RI Dr Bambang Wibowo SpOG MARS  menyerahkan sertifikat SNARS Edisi 1 kepada Direktur RSUP Ratatotok Buyat, Dr Femi Langi MKes disela pelantikan pengurus PERSI Sulut 2019-2022 di Grand Ballroom Hotel Aryaduta Manado, Kamis (14/3/2019).

RSUP Ratatotok Buyat menjadi RS pertama di Sulawesi Utara yang terakreditasi SNARS edisi 1, sejak standar akreditasi RS tersebut ditetapkan per 1 Januari 2018. 

Menurut Dr Bambang, Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS) Edisi 1 merupakan standar akreditasi baru yang bersifat nasional dan diberlakukan secara nasional di Indonesia.

“Selamat atas kelulusan RSUP Ratatotok Buyat dengan berhasil meraih predikat bintang empat atau utama SNARS edisi 1. Semangat yang ditunjukkan seluruh jajaran di RSUP Ratatotok Buyat tersebut, kiranya menjadi pendorong bagi RS lain di Sulawesi Utara supaya mampu memenuhi instrumen penilaian yang ditetapkan dalam SNARS edisi 1,” ujar Bambang.

Sementara itu, Direktur RSUP Ratatotok Buyat Dr Femi mengaku bersyukur atas raihan tersebut.

Dia menyatakan, hasil ini dipersembahkan kepada seluruh komponen di RSUP Ratatotok Buyat yang telah bersama-sama bekerja keras sejak upaya ini dimulai pada 2015 lalu.

Kemudian pada 2016, RSUP Ratatotok Buyat mengikuti tahapan penilaian SNARS edisi 1, dan hasilnya dinyatakan lulus dengan predikat bintang empat (utama) pada akhir 2018 lalu.

“RS terakreditasi menandakan bahwa RS mampu memenuhi pelayanan sesuai standar. Momentum ini kiranya membuat semua komponen di RSUP Ratatotok Buyat untuk selalu berkomitmen menghadirkan pelayanan kesehatan terbaik bagi masyarakat,” pungkas Dr Femi.

Salah seorang tokoh pemuda di Desa Moreah Kecamatan Ratatotok, Kartini Ratu mengungkapkan apresiasi atas akreditasi tersebut.

"Karena pelayanannya yang sangat baik, maka RSUP Ratatotok Buyat Layak menerimanya. Sebagai tokoh pemuda kami sangat banga dan mengapresiasi hal tersebut," ucap Ratu.

(Bill)

CLOSE ADS
CLOSE ADS
close