LIPUTAN KHUSUS
INDIMANADO.COM – Wabah Covid-19 atau lebih dikenal dengan virus corona membawa dampak besar bagi seluruh masyarakat. Bahkan pengaruh besar begitu terasa di lapisan masyarakat kelas bawah. Kondisi ini ternyata menggugah wakil rakyat yang berada di DPRD Manado.
Sebagai wakil rakyat di Kota Manado, mereka pun turut prihatin dengan yang dirasakan konstituennya. Mereka pun lalu turun melakukan aksi sosial.
Tapi, bagaimana aksi sosial yang dilakukan para pimpinan dan anggota DPRD Manado ini? Berikut beberapa aksi sosial yang dirangkum indimanado.com.
Jurani Rurubua
Legislator Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini menjadi anggota DPRD Manado yang pertama kali turun ke tengah masyarakat. Ia bahkan mendonasikan gajinya untuk pencegahan penyebaran Covid-19 di dapilnya, Singkil-Mapanget.
Ribuan masker dibagikannya dengan cara ‘Door to Door’ di rumah-rumah warga. Tak hanya masker, anggota Komisi III ini juga membagikan ikut sembako sebelum dilakukan pemerintah.
Jeane Laluyan
Anggota Komisi I DPRD Manado ini juga yang paling getol memberikan bantuan kepada masyarakat bersama Jurani Rurubua. Di dapilnya Wenang-Wanea, srikandi PDI Perjuangan ini membagikan masker, sembako serta melakukan penyemprotan disinfektan.
Ia bahkan berjuang dengan meminta meminta Walikota Manado untuk mensubsidi anggaran lewat pergeseran, untuk membantu masyarakat pelanggan PT. Air dalam membayar tunggakan serta memberikan kelonggaran bebas pembayaran rekening air selama 3 bulan.
Franseska Kolanus
Srikandi Partai Demokrat ini punya cara lain dalam membantu warga. Anggota Komisi IV ini menggandeng organisasi GMIM, yaitu Panji Yosua untuk melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah warga, tempat ibadah dan sejumlah ruang terbuka umum yang berada di dapilnya, Singkil-Mapanget.
Vanda Pinontoan
Banyak yang tidak tahu Wakil Ketua Komisi I ini membantu masyarakat di dapil Tuminting-Bunaken-Bunaken Kepulauan. Tapi sebuah foto yang diunggah di media social (medsos), mengungkap politisi Partai Demokrat itu telah berbuat untuk konstituennya.
Foto itu adalah saat dirinya sedang menjahit masker. Masker yang dibuatnya itu lalu dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Ir. Jean Sumilat
Politisi senior dari PDI Perjuangan ini juga turut serta turun ke masyarakat untuk memberikan bantuan berupa sembako serta masker di Kecamatan Sario dan Malalayang. Bantuan yang diberikan anggota Komisi IV ini berasal dari koceknya sendiri.
(acha)
INDIMANADO.COM – Wabah Covid-19 atau lebih dikenal dengan virus corona membawa dampak besar bagi seluruh masyarakat. Bahkan pengaruh besar begitu terasa di lapisan masyarakat kelas bawah. Kondisi ini ternyata menggugah wakil rakyat yang berada di DPRD Manado.
Sebagai wakil rakyat di Kota Manado, mereka pun turut prihatin dengan yang dirasakan konstituennya. Mereka pun lalu turun melakukan aksi sosial.
Tapi, bagaimana aksi sosial yang dilakukan para pimpinan dan anggota DPRD Manado ini? Berikut beberapa aksi sosial yang dirangkum indimanado.com.
Jurani Rurubua
Legislator Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini menjadi anggota DPRD Manado yang pertama kali turun ke tengah masyarakat. Ia bahkan mendonasikan gajinya untuk pencegahan penyebaran Covid-19 di dapilnya, Singkil-Mapanget.
Ribuan masker dibagikannya dengan cara ‘Door to Door’ di rumah-rumah warga. Tak hanya masker, anggota Komisi III ini juga membagikan ikut sembako sebelum dilakukan pemerintah.
Jeane Laluyan
Anggota Komisi I DPRD Manado ini juga yang paling getol memberikan bantuan kepada masyarakat bersama Jurani Rurubua. Di dapilnya Wenang-Wanea, srikandi PDI Perjuangan ini membagikan masker, sembako serta melakukan penyemprotan disinfektan.
Ia bahkan berjuang dengan meminta meminta Walikota Manado untuk mensubsidi anggaran lewat pergeseran, untuk membantu masyarakat pelanggan PT. Air dalam membayar tunggakan serta memberikan kelonggaran bebas pembayaran rekening air selama 3 bulan.
Franseska Kolanus
Srikandi Partai Demokrat ini punya cara lain dalam membantu warga. Anggota Komisi IV ini menggandeng organisasi GMIM, yaitu Panji Yosua untuk melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah warga, tempat ibadah dan sejumlah ruang terbuka umum yang berada di dapilnya, Singkil-Mapanget.
Vanda Pinontoan
Banyak yang tidak tahu Wakil Ketua Komisi I ini membantu masyarakat di dapil Tuminting-Bunaken-Bunaken Kepulauan. Tapi sebuah foto yang diunggah di media social (medsos), mengungkap politisi Partai Demokrat itu telah berbuat untuk konstituennya.
Foto itu adalah saat dirinya sedang menjahit masker. Masker yang dibuatnya itu lalu dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
Ir. Jean Sumilat
Politisi senior dari PDI Perjuangan ini juga turut serta turun ke masyarakat untuk memberikan bantuan berupa sembako serta masker di Kecamatan Sario dan Malalayang. Bantuan yang diberikan anggota Komisi IV ini berasal dari koceknya sendiri.
(acha)