Adapun Frits Mokorimban pada hari sebelumnya sudah dilantik sebagai Asisten II, sedangkan Elly Sangian selain menjabat sebagai Pelaksana Tugas Asisten III, merangkap jabatan sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.
Sekretaris Daerah Mitra, David Lalandos mengatakan bahwa kapasitas dan kapabilitas kedua asisten ini sudah tidak diragukan lagi.
“Keduanya pejabat senior. Pak Elly Sangian sendiri merupakan orang baru, tapi muka lama karena pernah juga menjabat sebagai Asisten III bidang Administrasi Umum,” ujar Lalandos.
Walau sudah tidak meragukan kemampuan dua pejabat senior tersebut, dirinya tetap menekankan kepada mereka untuk bisa menghadirkan nuansa baru di bidang masing-masing.
“Soal tugas keseharian, kedua pejabat senior ini sudah tahu. Tapi saya berharap keduanya dapat memberikan nuansa baru dalam kerja mereka yang bisa memberikan kontribusi dalam pencapaian tugas dan tanggung jawab,” tuturnya.
Ditambahkannya, kedua pejabat senior ini diharapkan dapat terus berinovasi menciptakan suasana yang mendukung pencapaian organisasi di keasistenan mereka sehingga bisa membawa perubahan positif dalam peningkatan kinerja.
(Bill)