NPC Sulut Siapkan 6 Cabor di Peparnas Papua NPC Sulut Siapkan 6 Cabor di Peparnas Papua - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

NPC Sulut Siapkan 6 Cabor di Peparnas Papua

3 April 2021 | 22:48 WIB Last Updated 2021-04-03T14:48:10Z
Susan Unggu (paling depan) salah satu atlet andalan Sulut di Peparnas Papua 2021. (Foto istimewa)


INDIMANADO.COM, MANADO - Atlet Sulawesi Utara (Sulut) tengah mempersiapkan diri ke Pekan Olahraga Nasional (PON) di Papua. Selain atlet PON, atlet disabilitas Sulut juga tengah melakukan persiapan mengikuti iven serupa, Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) Papua tahun ini.

"Ada 6 cabang olahraga yang kita andalkan di Peparnas November mendatang. Minimal pertahankan peringkat 6 nasional sudah lumayan," tutur Sekretaris Umum National Paralympic Committee (NPC) Sulut, Richard Kundiman saat bersua dengan Media ini, Sabtu (3/4/2021).

Dikatakannya lagi, atlet disabilitas dibawah naungan NPC Sulut di Peparnas Jabar 2016 lalu puas di peringkat 6 Nasional. Namun, dia memiliki harapan tahun ini untuk naik peringkat.

"Selain pertahankan peringkat, kalau bisa kita naikan peringkat nasional biar ada progres," terangnya.

NPC Sulut ditahun ini tidak mengikutsertakan atlet cabang olahraga Bulutangkis dan Angkat Berat. Berbeda waktu Peparnas 2016 lalu.

"Memang untuk tahun ini 6 cabor saja, karena tidak ada atlet disabilitas dari dua cabor itu," jelas Paman sapaan akrabnya.

(Dwi)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close