Acara pelepasan Alm Herson Mayulu. Foto istimewa |
Olly yang juga sebagai Ketua DPD PDI-Perjuangan Sulut, mengungkapkan duka cita atas meninggalnya salah satu putra terbaik Sulut tersebut.
“Turut berduka cita atas berpulangnya Hi. Herson Mayulu, Anggota DPR RI Fraksi PDIP, Mantan Bupati Bolaang Mongondow Selatan. Banyak jasa-jasa yang beliau kerjakan untuk masyarakat Sulawesi Utara. Terima kasih untuk pengabdianmu. Selamat jalan sahabat,” ucap Olly saat memimpin upacara pelepasan jenazah dan penghormatan terakhir Alm. Herson Mayulu.
Hal yang sama diungkapkan Wakil Gubernur Steven Kandouw. Melalui media sosial Facebooknya, Kandouw menuliskan kalimat yang menyentuh.
“Inalillahi wainailaihi rojiun. Kiranya Tuhan yang mahakuasa memberikan tempat terbaik bagi almarhum yang memiliki amalan baik di dunia. Semoga Tuhan juga senantiasa menjaga orang-orang yang ditinggalkan. Selamat jalan sahabatku, teman seperjuangan Herson Mayulu terimakasih atas dedikasimu selama ini. Semoga khusnul Khotimah,” tulis Kandouw.
Usai melepas dan memberikan penghormatan, jenazah Herson Mayulu dibawa keluarga ke Bolaang Mongondow Selatan.
Diketahui, Alm. Herson Mayulu meninggal di RSUPN dr Cipto Mangunkusumo, Jakarta, pada Minggu (17/04/2022) pukul 09.15 WIB.
Almarhum merupakan Bupati Bolaang Mongondow Selatan 2 Periode 2010-2018 dan Anggota DPR RI Komisi V Fraksi PDI Perjuangan 2019-2024.
Almarhum juga merupakan Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sulut dan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur`an (LPTQ) Sulut itu disalatkan di Masjid Amirul Mukminin, Bolaang Uki.
Turut hadir sejumlah kepala daerah di kabupaten/kota. (*/alfa jobel)