Salah satu capaian signifikan Sulut adalah kemajuan infrastruktur, termasuk proyek seperti jalan tol Manado-Bitung, berbagai jembatan, pelabuhan Bitung, serta bendungan Kuwil dan Lolak. Bandara Sam Ratulangi juga menjadi bagian penting dari upaya membuka konektivitas dan aksesibilitas wilayah sekitarnya.
Penghargaan ini menambah daftar prestasi Gubernur Olly pada tahun 2023. Baru-baru ini, ia menjadi satu-satunya kepala daerah yang dianugerahi Tanda Kehormatan Bintang Jasa Utama oleh Presiden Joko Widodo. Penghargaan ini mengakui peran besar Olly dalam melayani negara dan bangsa, serta menjadikan kebanggaan bagi masyarakat Sulut secara keseluruhan.
Adapun penghargaan lainnya yang telah diraih Gubernur Sulut selama tahun 2023 diantaranya :
– Penghargaan Pelopor Toleransi dan Kerukunan melalui penghargaan TvOne Inovasi Membangun Negeri pada Februari 2023.
– Penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award pada Maret 2023.
– Penghargaan harmony award kategori tokoh pluralis dan moderasi beragama dari Asosiasi Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Indonesia pada Mei 2023.
– Penghargaan dari Menteri Pertanian pada Mei 2023 karena telah memberikan kinerja dan prestasi yang baik dalam mendukung dan memajukan sektor pertanian.
– Penghargaan Pembina Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada Juni 2023 dari Kementerian Ketenagakerjaan RI.
– Penghargaan Provinsi Layak Anak (Provila) pada Juli 2023 dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia. (*Alfa Jobel)