Road to Gedung Cengkih, Johny Sumual Siap Berkontribusi untuk Masyarakat Minsel - Mitra Road to Gedung Cengkih, Johny Sumual Siap Berkontribusi untuk Masyarakat Minsel - Mitra - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Road to Gedung Cengkih, Johny Sumual Siap Berkontribusi untuk Masyarakat Minsel - Mitra

24 August 2023 | 19:34 WIB Last Updated 2023-08-24T11:34:39Z
Johny R M Sumual SE SH MSi.

Amurang, Indimanado.com - Bakal calon legislatif, Johny R M Sumual SE SH MSi (JOS) semakin memantapkan diri dalam perebutan kursi DPRD Sulut pasca KPU Sulut mengumumkan namanya tertera dalam Daftar Calon Sementara (DCS) daerah pemilihan (dapil) Sulawesi Utara 5 (Lima).

Mengembangkan layar menuju "Gedung Cengkih" pada Pemilu Legislatif tahun 2024 mendatang, sosok yang pernah dipercaya masyarakat untuk duduk sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Selatan ini tengah bersiap kembali untuk mendapatkan kepercayaan rakyat di daerah pemilihan (dapil) Kabupaten Minahasa Selatan dan Minahasa Tenggara.

Keputusannya untuk ikut bertarung dalam perhelatan pileg DPRD Sulut  tahun 2024 bersama Partai Demokrat, semakin menghangatkan rangkaian pesta percaturan politik di Sulawesi Utara.

Saat dikonfirmasi, Senin (21/6/2023), JOS mengungkapkan bahwa niatnya untuk mencalonkan diri didasari oleh dorongan dan dukungan dari tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda. Selain itu, sebagian besar masyarakat juga mendorong beliau untuk mencalonkan diri sebagai calon anggota dewan yang akan menjadi wakil mereka dalam meyuarakan aspirasi untuk Pemerintah.

JOS mengaku cukup percaya diri menatap kontestasi Pileg 2024, bermodalkan pengalaman 2 kali duduk sebagai anggota DPRD Kabupaten Minahasa Selatan JOS yakin bisa merebut simpati masyarakat Minsel-Mitra.

Pria yang juga dikenal sebagai Pengusaha sukses di Sulawesi Utara ini mengungkapkan bahwa persiapan yang dilakukannya selain dari internal partai, sejumlah relawan telah dibentuk untuk mendulang suara.

JOS juga mengakui bahwa dukungan penuh dari keluarganya, menjadi sumber motivasi serta semangat untuk bertarung di pileg 2024 nanti.

Keinginannya untuk maju dalam pileg kali ini bertujuan untuk memberikan perubahan dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat.

"Yang pasti saya akan berkomitmen siap memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat melalui keterlibatan saya dalam proses demokrasi pada Pileg 2024, serta  mohon doa dan dukungan masyarakat Minsel - Mitra dalam pileg 2024 nanti,” tutup Johny Sumual.
(Vister Saroinsong)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close