MITRA, Indimanado.com - Upaya Pemerintah menjaga ketahanan pangan nasional terus di galakkan, termasuk di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra). Bupati Ronald Sorongan mengajak masyarakat agar mensukseskan Gerakan Mitra Menanam.
Program Gerakan Mitra Menanam tersebut langsung di respon Tim Pengerak PKK Kabupaten Mitra di bawah komando Ketua Ny.. Ellen Sorongan Cumentas melakukan penanaman Jagung di Desa Lowatak Kecamatan Touluaan Selatan, Selasa (20/2/24).
Pada kesempatan tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Mitra bersama rombongan didampingi Camat Touluaan Selatan Felda Tombokan melaksanakan menanam Jagung bersama TP PKK Kecamatan.
Camat Touluaan Selatan mengatakan, bahwa kunjungan TP PKK di Desa untuk memberikan dukungan penuh terhadap Program Gerakan Mitra Menanam.
"Mari Kita Sukseskan Gerakan Mitra Menanam. Kami TP PKK Kecamatan Touluaan Selatan terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar Gerakan Mitra Menanam tidak hanya sekedar menjadi program namun dilaksanakan sebagai bentuk tanggungjawab pemerintah, tapi juga menjadi tanggungjawab bersama dengan rakyat," kata Tombokan.
Dirinya juga menambahkan, dengan menanam akan sangat membantu dalam ekonomi keluarga.
"Sebagai petani tentu harus memanfaatkan lahan yang ada. Semakin luas lahan yang digarap maka akan meningkatkan produksi," tambah Tombokan. (Billy)
Follow Berita Indi Manado di Google News