Polres Mitra Mengamankan Sejumlah Muda-mudi Asik Ngelem Dan Membawa Sajam Di Pantai Lakban Polres Mitra Mengamankan Sejumlah Muda-mudi Asik Ngelem Dan Membawa Sajam Di Pantai Lakban - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Polres Mitra Mengamankan Sejumlah Muda-mudi Asik Ngelem Dan Membawa Sajam Di Pantai Lakban

14 March 2024 | 12:43 WIB Last Updated 2024-03-14T04:43:09Z
Polres Mitra. (Foto istimewa)
Polres Mitra. (Foto istimewa)

MITRA, Indimanado.com - Tim Patroli Presisi Polres Minahasa Tenggara (Mitra) berhasil mengamankan seorang laki-laki pelaku yang membawa senjata tajam (Sajam) jenis badik. 

Laki-laki berinisial BV alias Beli, warga Desa Lompad Baru Kecamatan Ranoyapo Kabupaten Minahasa Selatan serta 5 orang lainnya berhasil dibekuk Polres Mitra, di Pantai Lakban Ratatotok, Kamis (13/3/2024), sekira pukul 01.00 Wita.

Selain membawa sajam para Muda-mudi ini ditemukan lagi menggunakan  Ehabond. Masing-masing 2 orang laki-laki a.n. KP (19 tahun) dan RT (19 tahun), serta 3 perempuan a.n. FT (22 tahun), IK (27 tahun) dan EG (16 tahun). Ke lima orang tersebut berasal dari Tombatu Timur Mitra, Minut dan Manado. 

Adapun Pelaku yang membawa sajam selanjutnya diproses sesuai hukum di Satreskrim Polres Mitra, sedangkan pengguna Ehabond diberikan pembinaan oleh Waka Polres Mitra Kompol Franky Ruru, S.Pd., sebelum diserahkan ke Satuan Resnarkoba Polres Mitra. (Billy)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close