Pemkot Bitung Berbagi Tali Kasih Kepada Para Calon Jemaah Haji Kota Bitung 2024 Pemkot Bitung Berbagi Tali Kasih Kepada Para Calon Jemaah Haji Kota Bitung 2024 - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pemkot Bitung Berbagi Tali Kasih Kepada Para Calon Jemaah Haji Kota Bitung 2024

16 May 2024 | 22:15 WIB Last Updated 2024-06-04T14:28:34Z
Walikota Bitung, Ir Maurits Mantiri MM.

Bitung, Indimanado.com - Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri MM, menyerahkan secara simbolis Tali Kasih dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung kepada perwakilan Calon Jemaah Haji (CJH) Kota Bitung di Ruang Sarundajang Kantor Walikota Bitung, Rabu (15/5/2024)

Pemberian Tali Asih Pemkot Bitung ini terselenggara atas kolaborasi Bagian Kesra Setda Pemkot Bitung dan BKSAUA Kota Bitung.


Tali asih bernominal Rp. 1,5 juta per orang dibagikan kepada 96 calon jamaah haji Kota Bitung beserta dana pendamping bagi 8 orang pendamping rombongan CJH.

Sebagaimana yang diungkapkan Plt Kepala Bagian Kesra Siske Mongkareng, "Ke 96 calon jamaah haji, mendapat tali kasih Rp. 1,5 juta per orang dan delapan pendamping mendapat dana pendamping," ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, Walikota Mantiri memohon doa dari para jemaah calon haji untuk Kota Bitung, Pemerintah Kota Bitung dan bagi dirinya dalam memimpin pemerintah di Kota Bitung.


"Tolong doakan kami dalam memimpin Kota ini, mohon doakan Pemerintah Kota Bitung supaya diberikan kesehatan, kekuatan, kearifan, dan kebijaksaan dalam memimpin dan majukan masyatakat Bitung," hatur Walikota Maurits Mantiri.

Walikota Mantiri juga menyampaikan, "Jangan diliat dari besar kecilnya tali kasih yang diberikan, tapi liatlah bagaimana pemerintah Kota dalam mengatur anggaran itu sehingga bisa tersalur," pungkas Mantiri.

Selanjutnya, Pelepasan Jemaah Haji Kota Bitung Tahun 1445 H / 2024 M menuju embarkasi Balipapan, digelar keesokan harinya, Kamis (16/5/2024) di Aula Pendidikan Kantor Kemenag Bitung oleh Pemerintah Kota Bitung dan Kantor Kementerian Agama Bitung.

Plt Asisten I Setda Kota Bitung, Albert Sergius mewakili Pemerintah Kota Bitung saat melepas keberangkatan para jemaah Haji.

Plt Asisten I Setda Kota Bitung Albert Sergius mewakili Pemerintah Kota Bitung turut melepas keberangkatan para jemaah Haji yang diiringi doa dan tangis bahagia penuh rasa haru dari para keluarga dan kerabat.

Diinformasikan, sebagaimana yang disampaikan Kepala Kantor Kemenag Kota Bitung, H Yahya W Pasiak, bahwa total jemaah haji yang akan berangkat adalah sebanyak 93 yang terdiri dari 58 wanita dan 35 orang pria dan juga turut didampingi oleh 1 orang petugas haji. Selain itu disampaikan juga bahwa untuk jemaah dengan usia tertua untuk Kota Bitung berusia 78 tahun dan yang termuda berusia 24 tahun.

Informasi selanjutnya yang dilaporkan yakni mengenai waktu keberangkatan yakni hari ini akan dibawa ke Asrama Haji Manado, setelah itu akan berangkat ke Embarkasi Balikpapan pada tanggal 17 Mei 2024, dan selanjutnya akan menuju ke Madinah pada tanggal 18 Mei 2024.


Kepada para jemaah haji juga telah diberikan pembekalan melalui Manasik Haji baik di tingkat Kecamatan maupun sampai di tingkat Kota Bitung. Kakan Kemenag berharap seluruh materi manasik haji yang diberikan dapat memberi kemudahan bagi para jemaah dalam melaksanakan ibadah haji di tahun ini. Diketahui, para jemaah haji akan melangsungkan ibadah haji mulai tanggal 18 Mei 2024 sampai dengan 29 Juni 2024.

Mengakhiri laporannya Kakan Kemenag menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemkot Bitung yang sudah memberi perhatian serta kepedulian kepada jemaah haji melalui penyaluran tali kasih berjumlah Rp. 1.500.000,- perjemaah haji. Terkait hal tersebut, Kakan Kemenag mengajak seluruh jemaah haji secara bersama-sama turut mendoakan Pemkot Bitung agar menjadi lebih maju di kedepannya nanti.

"Semoga kita semua senantiasa berada dalam keadaan sehat walafiat", tutup Pasiak.

Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua Pengadilan Tinggi Bitung, Kepala Kejaksaan Negeri Bitung, Kapolres Bitung, Kapolsek Kecamatan Matuari, Kacab BSI Bitung, Ketua IPHI, Ketua MUI, Ketua PHBI, Ketua LPTQ, Ketua BAZNAS, Ketua BWI, Pengurus Cabang NU, Komda Alkhairaat dan seluruh Jajaran Kantor Kemenag Bitung.
(Advetorial)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close