MITRA, Indimanado.com - Sejak dilantik 4 September 2024 sebagai Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Ruddy Kures pimpin rapat perdana di ruang rapat Kantor Kesbangpol Mitra, Selasa (17/9/2024).
Rapat yang dihadiri seluruh Kepala Bidang dan staf Kesbangpol, Kures menghimbau seluruh jajaran mengedepankan tupoksi masing-masing.
"Diingatkan bagi seluruh jajaran dari ASN sampai THL, bagaimana kita mengedepankan tugas kita. Karna Kesbangpol adalah bagian dari tugas sebagai mata dan telinga Bupati,"ucap Kaban.
Sembari memperkenalkan diri, Kures minta Kesbangpol Mitra menjadi contoh bagi SKPD lain.
"Jadikan image Kesbangpol menjadi contoh untuk Dinas dan Badan lain di Pemerintah Kabupaten Mitra,"katanya.
Ia juga berharap, keluarga besar Kesbangpol dapat bekerjasama dan memberikan inovasi.
"Kita berharap dalam satu keluarga Kesbangpol, ketika ada masalah kita saling membantu. Kita kerja dengan hati, maka pekerjaan akan berjalan dengan baik, dan saya berharap setiap bidang mempunyai inovasi dan bekerja dengan disiplin,"tutup Kaban.