Pemdes Teep Trans Ikut Fasilitasi Pencarian Bibit Cabor Tinju Pemdes Teep Trans Ikut Fasilitasi Pencarian Bibit Cabor Tinju - Media Independen

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Pemdes Teep Trans Ikut Fasilitasi Pencarian Bibit Cabor Tinju

10 December 2024 | 08:34 WIB Last Updated 2024-12-10T00:34:08Z

AMURANG, Indimanado.com - Pemerintah desa (pemdes) Teep Trans Kecamatan Amurang Barat Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) terus mengembangkan potensi setiap warga khususnya anak muda yang mempunyai keahlian dibidang olahraga tinju.

Hal ini dibuktikan pemdes Teep Trans dengan memfasilitasi pengadaan sarana dan prasarana cabang olahraga (cabor) tinju lewat dana desa (dandes) tahun anggaran 2024.

Bahkan pada perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Kabupaten Minahasa Selatan Tahun 2024 yang digelar September lalu, pemdes Teep Trans mengikutsertakan atlit binaan mereka dalam kegiatan tersebut.

Hukum Tua Desa Teep Trans Alexander Tambajong mengatakan, ada banyak pelajar tingkat SD, SMP dan SMA/SMK berasal dari desa Teep Trans yang mengikuti pertandingan yang digelar Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Minsel tersebut. 

"Melihat hal itu, pemerintah desa tergerak untuk mendukung dari segi anggaran untuk olahraga tinju tersebut,” ujar Hukum Tua Alexander Tambajong baru-baru ini.

Lanjut dia, dengan memanfaatkan aturan yang ada, pihaknya pun tak ragu untuk mensponsori pencarian bibit atlit khususnya cabor tinju.

"Kami bersyukur langka yang dilakukan pemdes Teep Trans mendapat dukungan dari warga masyarakat yang ada. Apalagi pada perhelatan Popda lalu salah satu pelajar atas nama Judika Mandolang pada kelas 55 kg sukses meraih juara 1," tambahnya.

Selin cabor tinju, pihaknya juga akan memfasilitasi cabor lain yang berpotensi lewat anggaran dana desa. "Kami berharap setiap atlit hasil binaan desa Teep Trans terus bersinar hingga pada tingkat nasional maupun internasional," tukasnya. (Wesly)
CLOSE ADS
CLOSE ADS
close