![]() |
Kantor PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Manado. (dok: istimewa)
MANADO – Manajemen PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Manado menegaskan bahwa pihaknya tidak menoleransi semua tindakan yang bertentangan dengan aturan, norma, dan etika.
"Jika perlu, kami akan mengambil langkah tegas jika ditemukan adanya pelanggaran oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," ujar General Manager (GM) Pelindo Regional 4 Manado, Nurlayla Arbie melalui rilis yang diterima indimanado.com, Selasa (22/4/2025).
BERITA TERKAIT: Waduh! Mess PT. Pelindo Manado Jadi Sarang Miras Ilegal
Pernyataan ini ditegaskan Nurlayla Arbie, menanggapi pemberitaan terkait penemuan minuman keras atau miras di mess milik Pelindo di Manado, yang diberitakan media online setempat.
"Jika ditemukan adanya pelanggaran disiplin, maka akan dilakukan tindakan tegas sesuai ketentuan yang berlaku,” tegasnya.
Nurlayla Arbie juga mengatakan bahwa pihaknya sangat menyayangkan dan menyesalkan kejadian tersebut. Meaki begitu, ia masih mengedepankan untuk menjunjung tinggi etika, kedisiplinan, dan tata tertib yang berlaku, baik dalam lingkungan kerja maupun tempat tinggal dinas.
"Seluruh penghuni mess diwajibkan untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan rumah mess,” ungkapnya.
Untuk itu, penghuni mess terkait akan siap untuk memberikan keterangan dan akan bekerja sama sepenuhnya dengan pihak kepolisian setempat guna mengungkap fakta dan kebenaran dari kejadian ini.
General Manager Pelindo Regional 4 Manado juga mengimbau kepada semua pihak untuk tidak berspekulasi hingga proses penyelidikan selesai dan fakta-fakta yang sebenarnya terungkap secara jelas.
"Ini semua demi kelancaran semuanya, kami Pelindi siap membantu tugas kepolisian melakukan penyidikan dalam kasus ini," pungkas Nurlayla Arbie.
Editor: Asrar Jusuf